27/10/11

Selamat Hari Blogger Nasional!

Teruntuk para blogger, apapun situsnya (blogspot, wordpress, tumblr, dll), saya ucapkan SELAMAT HARI BLOGGER NASIONAL!!

Mari menulis, mari menulis apapun yang kita sukai, asal tidak merugikan orang lain. Menulislah untuk diri sendiri, namun ingatlah, mungkin ada anak-anak di bawah umur yang membaca tulisan kita. Mungkin ada orang-orang yang sensi dengan topik yang kita tulis, just be careful and polite.

Dan satu lagi, stop mem-publish tulisan BAJAKAN alias copy-paste dari sumber lain tanpa mencantumkan sumbernya. Be original!! Semakin mudah untuk mengenali apakah post-post di blog itu merupakan hasil copy-paste atau bukan (bersyukurlah ada mbah Google dan tanda kutip dua " di keyboard).

Tulisanmu mungkin menginspirasi entah berapa orang,
Tulisanmu mungkin menghidupkan kembali harapan di hati entah berapa orang,
Tulisanmu mungkin memberi pengetahuan dan wawasan baru di hati entah berapa orang,
Tulisanmu mungkin membuat entah berapa orang membatin, "ternyata bukan aku saja yang merasakan ini"",
Tulisanmu mungkin membuat entah berapa orang berpikir "tidak pernah kusangka ada hal seperti itu di dunia ini",
Tulisan-tulisanmu sungguh berarti!
(Namun ingatlah, tulisanmu mungkin membuat entah berapa orang merasa tersakiti...)

Menurutku, blogwalking itu menyenangkan, mengetahui bagaimana orang-orang berpikir dan melihat dunia ini. Hehe, enggak munafik sih, ada juga tipe-tipe tulisan yang bikin boring, yaitu yang...
  • Terlalu teknis atau bersifat keilmuan. Orang lain yang enggak punya minat yang sama, akan bosan dan malas untuk membacanya. Yang bersifat praktis umumnya lebih menarik (misal, tulisan "Ayo Olahraga!" yang isinya informasi dan tips-tips dengan bahasa santai will be more likely to be read daripada "Hubungan Kuantitatif Frekuensi Olahraga dengan Kapasitas Paru-Paru" yang isinya penuh dengan istilah-istilah ilmiah dan bahasa yang njlimet). Tapi menurutku penting juga lho nulis tulisan yang "nerd" banget alias ilmiah sekali-kali di blog. Sering saat browsing aku menemukan postingan blog yang sepertinya isinya cukup dapat dipercaya. Emang gak bisa dijadikan referensi satu-satunya sih, tapi kan setidaknya bisa membimbing kita untuk berkenalan dengan tentang suatu topik, sebelum mencari referensi lain yang lebih valid, misal jurnal, atau textbook.
  • Terlalu bersifat curcol, curhatan panjang banget, yang dibicarain muter-muter pula dan enggak jelas kesimpulannya apa (wooops aku banget nih, haha, blog kok isinya curhatan semua, gak papa ya, gak usah dibaca juga gak apa-apa kok). Mungkin lebih baik kalau satu postingan itu isinya tentang satu topik curhatan aja kali ya...jangan diborong beberapa topik dicurhatin di satu tulisan. Yang ini relatif sih, tergantung penulisnya...ada blog yang isinya curhatan patah hati semua, tapi karena bloggernya piawai, jadinya bagus! Dan terlepas dari kegalauan yang dituliskannya, kita tetap merasakan keindahan dari tulisan-tulisannya.
  • Tulisan yang menceritakan rangkaian kegiatan seharian, dari bangun pagi sampai tidur lagi ngapain, hehe..maaf aku kurang menikmati tipe-tipe tulisan "a Day with You" seperti ini. Menurutku, lebih menarik untuk bercerita tentang satu kegiatan saja, atau lebih baik lagi, cuma menceritakan salah satu potongan kejadian yang benar-benar menarik saja. Lagi-lagi, ini bersifat sangat relatif yaa...orang lain mungkin beda.
  • Blog dengan desain yang terlalu rame, dan atau dengan background yang mencolok sehingga tulisannya enggak terbaca jelas, oh sayang sekali. Cuma masalah selera ini enggak bisa di-hitam putihkan ya, ada juga yang lebih suka dengan desain yang playful
Tapi tapi tapi...walaupun membosankan dan tidak kubaca sampai selesai, aku mengapresiasi para blogger yang sudah menulis dan mem-publish entri itu. Salut untuk mereka yang bisa meluangkan waktu, menemukan topik, memandangi komputer lama-lama hanya untuk nge-blog. Apalagi kalau dilengkapi dengan foto-foto jepretan sendiri. Bagus! Salut untuk kepercayaan diri mereka menekan opsi "Publish". Salut untuk originalitas mereka :)))

Teruslah menulis!

4 komentar:

  1. saran yang bagus untuk para blog.. :D

    BalasHapus
  2. terima kasih...salam kenal :D
    mahasiswi farmasi juga? sudah saya follow blognya :)

    BalasHapus
  3. happy blogging,
    happy birthday also for you, Lia..
    Wish you all the best! :D

    BalasHapus
  4. makasih ya Fikri....wish the best for you too :D
    happy blogging :)

    BalasHapus